Sabtu, 24 Desember 2011

SELAMAT NATAL 2011 DAN TAHUN BARU 2012

Dengan penuh kebahagiaan kami mengucapkan :

SELAMAT HARI NATAL 2011
DAN TAHUN BARU 2012
Kepada seluruh para bahagiawan dan bahagiawati yang merayakan.
Semoga kita senantiasa merasakan kebahagiaan hari ini dan selamanya dengan selalu ikhlas dan bersyukur kepada Maha Kuasa.

Kamis, 22 Desember 2011

TELADAN CINTA KASIH IBU

Tak ada cinta kasih seperti ibu kepada anaknya.
Bisakah kita memiliki cinta kasih seperti ibu 80% saja kepada sesama manusia ?

Selamat Hari Ibu.
semoga cinta kasih ibu menjadi teladan bagi semua orang

Rabu, 21 Desember 2011

Senin, 19 Desember 2011

KASIH IBU SEPANJANG JALAN

Kasih anak sepanjang badan, kasih ibu sepanjang jalan. Sebuah peribahasa yang melupakan kasih ayah ? Mungkin tidak. 

Barangkali “Ibu” disini adalah personifikasi dari kasih sayang orang tua. Simbol dari cinta kasih Ayah dan Ibu kepada anak-anaknya. Pemilihan kata “ibu” dan bukan “ayah” sebagai alasan kuat mengangkat harkat dan derajat wanita di tengah-tengah dominasi pria.

Sabtu, 17 Desember 2011

BAGAIMANA SEANDAINYA TIDAK ADA STRESS ?

Berat atau ringan stress yang kita alami tergantung dari cara mengelola dan menyikapinya. 
Mungkin kita pernah terpikir mengapa manusia harus mengalami stress dalam kadar tertentu ? 
Bagaimana seandainya tidak ada stress ? 
Mungkinkah manusia menjadi tidak kreatif dan inovatif ? 
Mungkinkah manusia menjadi tidak pernah belajar untuk memecahkan masalah ? 

Sekedar renungan akhir pekan tanpa perlu mengalami stress.

Jumat, 16 Desember 2011

KENDALIKAN PIKIRAN UNTUK MENGATASI STRESS

Setiap orang berbeda-beda dalam menyikapi suatu masalah. Ada yang stress hanya karena jerawat, kekasih dan berbagai hal yang sepele bagi kita namun masalah besar bagi orang lain. Suatu masalah dianggap kecil atau menjadi besar tergantung dari persepsi pikiran kita sendiri. Ketika pikiran menyikapi suatu keadaan sebagai sebuah masalah besar maka akan memicu stress. Apabila pikiran itu tidak segera dikendalikan, akan menjadi stress yang berkepanjangan. 

Stress hanya terjadi dalam pikiran kita sendiri, kendalikanlah !

Rabu, 14 Desember 2011

STRESS DAN CINTA KASIH


Cara mengatasi stress selain dengan ikhlas dan bersyukur kepada Maha Kuasa adalah dengan cinta. Dukungan dan kepercayaan dari orang-orang dekat sangat penting ketika mengalami stress. Tanpa kasih sayang dari orang-orang disekeliling kita akan merasakan stress berkepanjangan bahkan bisa semakin terpuruk.

Cinta Kasih adalah :
Secercah cahaya kala dalam kegelapan
Seteguk air kala dalam kekeringan
Segenggam makanan kala dalam kelaparan
Sebuah harapan kala dalam keterpurukan

Selasa, 13 Desember 2011

MENGELOLA STRESS

Stress sudah menjadi bagian hidup masyarakat modern. Mungkin tidak ada manusia biasa yang belum pernah merasakan stress. Stress kini menjadi manusiawi selama tidak berlarut-larut berkepanjangan. 

Hal terpenting adalah bagaimana mengelola stress dengan sikap dan pola pikir yang tepat melalui rasa syukur dan keikhlasan kepada Sang Penguasa Kehidupan.

Sabtu, 10 Desember 2011

MENGAPA TIDAK BICARA DENGAN PERBUATAN NYATA ?


Bicara adalah salah satu kebutuhan dasar manusia tapi perlukah kita berbicara berlebihan ? 
Apakah banyak bicara akan memperjelas atau malah menimbulkan salah pengertian dan mungkin kebosanan mendengarkan ? 
Bicara itu perlu namun bukankah lebih baik “banyak bicara” dengan perbuatan nyata
Bukankah 1 perbuatan nyata dapat mengungkapkan ribuan bahkan jutaan kata-kata ? 

Sekedar renungan akhir pekan tanpa banyak bicara.

Jumat, 09 Desember 2011

BERBICARA BAGAI MENGAYUNKAN PEDANG

Lidah bagaikan pedang. Semakin banyak bicara akan semakin banyak pula ayunan pedang yang dikibaskan dan salah satu atau beberapa kibasan dapat melukai seorang bahkan beberapa orang sekaligus.

Kamis, 08 Desember 2011

Sabtu, 03 Desember 2011

APAKAH KEHORMATAN DAN HARGA DIRI DITENTUKAN OLEH GAYA HIDUP ?


Kita memang harus mengikuti perkembangan jaman, apakah berarti kita harus mengutamakan gaya hidup ? 
Mengapa harus memenuhi tuntutan gaya hidup ? Apakah kita akan mati atau sakit tanpa mengikutinya ? Apakah kehormatan dan harga diri kita sangat ditentukan oleh gaya hidup ? Bukan oleh sikap dan perbuatan atau prestasi yang baik ??? 

Sekedar renungan akhir pekan tanpa menuntut gaya hidup berlebihan.

Kamis, 01 Desember 2011

KENDALIKAN GAYA HIDUP !


Salahkah kita mengikuti tuntutan gaya hidup masa kini ? 

Mungkin tidak terlalu bermasalah selama penghasilan kita masih dapat mengikutinya. Biasanya semakin besar penghasilan kita akan semakin tinggi pula tuntutan gaya hidup. Masalah akan sangat dirasakan ketika tuntutan gaya hidup ini lebih tinggi dari penghasilan kita. 

Kendalikanlah gaya hidup kita ! Lihatlah ke bawah masih banyak orang yang jangankan memikirkan gaya hidup, untuk makan hari ini saja belum tentu ada.